Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan ketika akan Membuat Akun Paypal
Membuat Akun Paypal - Paypal adalah sebuah rekening online yang gratis digunakan untuk bertraksaksi online dengan mata uang Dollar. Cara membuat Paypal (akun Paypal) sangatlah mudah dan cepat jadi. Hanya bermodal identitas pembuat dan akun Email, maka persiapan pembuatan akun Paypal sudah cukup.
Ketiga hal di atas sangatlah penting untuk membuat akun Paypal jangka panjang dengan fasilitas penuh.
Usahakan ketiga hal tersebut terpenuhi untuk mempermudah kalian mendapatkan akun Paypal Verified dan mempermudah kalian menambahkan akun bank lokal untuk melakukan penarikan saldo ke bank lokal.
Jika kalian membuat identitas yang asal-asalan pada akun Paypal, saya yakin kalian akan sangat kesulitan ketika ingin melakukan verifikasi akun Paypal, apalagi menambahkan akun bank lokal dan melakukan penarikan saldo ke akun bank lokal.
Demikian tadi hal-hal penting yang perlu diperhatikan ketika akan membuat Paypal. Sangat penting dipahami dan dipenuhi untuk kemudahan kita sendiri dalam menggunakan layanan Paypal yang lengkap.
Semoga artikel tentang hal-hal yang perlu diperhatikan ketika akan membuat Akun Paypal ini dapat memberikan pemahaman yang baik bagi kalian tentang Paypal.
Untuk akun Paypal sendiri terdapat dua jenis menurut statusnya, yaitu Paypal Verified dan Paypal Unverified. Kedua jenis itu tentunya memiliki perbedaan. Perbedaan inilah yang akan dibahas kali ini, supaya tahu nanti apa yang harus dilakukan sebelum membuat akun Paypal.
Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan ketika Membuat Akun Paypal
Ketika membuat akun Paypal, hasil daftar Paypal menunjukkan status Paypal Unvirified. Status ini hanya akan dapat digunakan untuk menerima pembayaran maupun melakukan pembayaran antar rekening Paypal. Status ini terjadi karena belum dilakukan verifikasi akun Paypal dengan menggunakan kartu kredit.
Sedangkan setelah diaktivasi menggunakan kartu kredit, makan status akun Paypal akan menjadi Paypal Verified.
Kelebihan akun Paypal Verified adalah dapat menambahkan akun bank lokal (bank Indonesia) yang memiliki link MasterCard dan dapat melakukan penarikan saldo Paypal (withdraw) ke rekening bank lokal tersebut.
Disinilah yang perlu diperhatikan ketika kalian akan membuat akun Paypal. Hal ini sangat penting ketika kalian bertujuan untuk membuat akun Paypal Verified dan menarik saldo (withdraw) ke rekening bank lokal. Masalah ini menyangkut kebenaran dan kesamaan indentitas yang ada di rekening Paypal dengan rekening bank lokal Anda.
Masalah ini menjadi perhatian serius ketika akan membuat akun Paypal yang digunakan untuk keperluan jangka panjang dengan fasilitas penuh. Jika kalian akan membuat akun Paypal yang seperti itu, sebaiknya kalian perhatikan beberapa hal berikut ini:
- Data nama depan, nama belakang, alamat dan data lainnya harus sama dengan yang tertera di kartu identitas kalian, seperti: KTP, SIM, dll.
- Jika kalian sudah memiliki akun bank lokal terlebih dahulu sebelum membuat akun Paypal, sebaiknya cek terlebih dahulu nama depan dan nama belakang sesuai rekening bank lokal kalian, berikut dengan data-data lainnya.
- Kartu kredit yang akan kalian gunakan untuk verifikasi juga harus sesuai dengan identitas Paypal nantinya, baik nama depan, nama belakang, alamat, dll.
Usahakan ketiga hal tersebut terpenuhi untuk mempermudah kalian mendapatkan akun Paypal Verified dan mempermudah kalian menambahkan akun bank lokal untuk melakukan penarikan saldo ke bank lokal.
Jika kalian membuat identitas yang asal-asalan pada akun Paypal, saya yakin kalian akan sangat kesulitan ketika ingin melakukan verifikasi akun Paypal, apalagi menambahkan akun bank lokal dan melakukan penarikan saldo ke akun bank lokal.
Demikian tadi hal-hal penting yang perlu diperhatikan ketika akan membuat Paypal. Sangat penting dipahami dan dipenuhi untuk kemudahan kita sendiri dalam menggunakan layanan Paypal yang lengkap.
Semoga artikel tentang hal-hal yang perlu diperhatikan ketika akan membuat Akun Paypal ini dapat memberikan pemahaman yang baik bagi kalian tentang Paypal.
makasih ya gan.. saya akan coba. tapi sebelumnya saya mau bertanya adakah jangka waktu jika kita belum ngasih nmr kartu kredit di paypal?
ReplyDeleteTidak ada gan.. hanya saja status dari akun paypal nya not verified.
Delete